Tabungan Muamalat Pelajar |
Setoran awal 20 ribu rupiah, bebas biaya administrasi bulanan!
Apa itu TabunganKu?
TabunganKu adalah tabungan untuk perorangan dengan persyaratan mudah dan ringan yang diterbitkan guna menumbuhkan budaya menabung serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Berbagai Keuntungan TabunganKu Muamalat:
1. Bebas biaya administrasi bulanan.
2. Bebas biaya penarikan tunai di counter teller.
3. Bebas biaya penggantian buku tabungan apabila hilang/rusak untuk pertama kalinya.
4. Setoran awal pembukaan rekening minimum Rp 20.000.
5. Setoran tunai selanjutnya minimum Rp 10.000.
6. Saldo minimum rekening (tidak dapat ditarik) Rp 20.000.
7. Jumlah minimum penarikan di counter teller sebesar Rp
100.000 kecuali pada saat nasabah ingin menutup rekening.
8. Berkesempatan mendapatkan bonus bulanan.
9. Dapat digunakan sebagai rekening sumber untuk pembayaran angsuran pembiayaan di Bank Muamalat dan pendebetan rutin.
Syarat dan Ketentuan Pembukaan Rekening:
1. Tabungan perorangan dengan prinsip titipan (wadiah).
2. Memiliki bukti identitas sebagai warga Negara Indonesia.
3. Tidak diperkenankan untuk rekening bersama dengan status
"dan/atau".
4. Satu orang nanya memiliki 1 (satu) rekening di Bank Muamalat untuk produk yang sama, kecuali bagi orang tua yang membuka rekening untuk anak yang masih di bawah perwalian.
5. Melengkapi dokumen sebagai berikut:
- Aplikasi pengkinian Data Nasabah (untuk nasabah baru).
- Aplikasi Pembukaan Rekening Tabungan.
- Kartu Identitas yang berlaku : KTP/SIM/Paspor (untuk paspor berusia 17 tahun ke atas).
6. Penabung di bawah perwalian, harus menggunakan nama orang tua atau wali siswa.
Ketentuan Lainnya:
I Rekening Dorman (tidak ada transaksi selama 6 bulan berturut-turut) dikenakan biaya pinalti sebesar Rp 2.000 per bulan,
2. Apabila saldo rekening mencapai < Rp 20.000 maka rekening akan ditutup secara otomatis pada akhir bulan dengan biaya penutupan rekening sebesar sisa saldo.
3. Biaya penutupan rekening atas permintaan nasabah Rp
20.000
4. Transaksi penarikan tunai dan pemindahbukuan melalui counter teller hanya dapat dilakukan di kantor cabang Bank Muamalat dimana rekening dibuka.
5. Persyaratan dan biaya lainnya mengikuti ketentuan yang berlaku di Bank Muamalat.