Siswa SMP Meninggal Overdosis Obat Batuk
Penyalahgunaan obat di kalangan remaja
tanggung, sungguh mem-prihatinkan. Di Kabupaten Cila-cap, dua siswa SMP
warga Desa Tambaksari, Kecamatan Kedungreja. meninggal dunia setelah
mencoba 'fly' dengan menggunakan obat dextro-methorpan.
Sedangkan dua remaja lainnya, masih bisa diselamatkan dan dalam
perawatan. Dua remaja yang meninggal tersebut, yakni Kriswanto (13) dan
Rah-manto (141. Sedangkan dua remaja lain yang dirawat adalah Frengki
(14) dan Torik (16).
"Kedua remaja yang berhasil diselamatkan kini dirawat di Puskesmas
Kecamatan Sidareja,” jelas Kesubag Humas Polres Cilacap AKP Siti
Khayati, Rabu (28/11).
Berdasarkan keterangan yang di-peroleh pihak kepolisian, keempat remaja itu mengonsumsi obat yang sebe-narnya merupakan obal batuk tersebut, di rumah Torik di Desa Tambaksari, Senin (26/11) malam. Ketika itu, orang-tua Thorik sudah tidur semua.
"Saat itu, Kriswanto mengonsumsi pil dextro sebanyak 18 butir, Rahmanto
30 butir, Frengki 20 butir, dan Torik mengonsumsi hingga 40 butir,”
jelasnya.
Hingga padi hari, tidak ada penghuni rumah
Thorik tersebut. yang tahu apa yang dilakukan Thorik dan ketiga
kawan-kawannya. Orangtua Thorik, baru mengetahui bahwa keempatnya telah
bermabuk-mabukkan semalam suntuk, pada Selasa (28/11) pagi.
Oleh orangtua Thorik dan warga setempat, keempat remaja yang sudah
dalam kondisi diam tak bergerak tersebut langsung dilarikan ke Puskesmas
Sidareja. Sementara warga lainnya, melaporkan kejadian tersebut ke
Polsek Kedungreja.
Namun petugas medis Puskesmas setempat, memastikan bahwa sebelum dibawa ke Puskesmas, Kriswanto dan Rahmanto sudah meninggal dunia.
Terkait kejadian ini, Siti Khayati mengatakan, pihak Polres Cilacap
akan menggelar sosialisasi kepada masya-rakat untuk tidak mengonsumsi
obat secara berlebihan. Terlebih obat jenis dextromethorpan.
Pil dextro, atau dextromethorphan atau yang biasa disingkat dengan nama
DMP, merupakan bahan aktif obat batuk yang memang dapat dibeli secara
bebas tanpa resep di apotik atau toko obat.
Bila dikonsumsi dalam dosis yang sesuai, pil DMP bermanfaat untuk
menekan batuk dan penurun demam. Cara kerja obat ini, adalah dengan
menaikan ambang batas rangsang batuk di bagian otak, bukan bekerja pada
saluran pernapasan seperti be-berapa jenis obat lainnya.